Pantai Banyu Anjlok Malang
Pantai Banyu Anjlok Malang | Wisata Pantai Banyu Anjlok orang-orang menyebutnya demikian. Dalam bahasa Indonesia bisa diartikan sebagai air jatuh. Karena memang disini terdapat air terjun yang berada di bibir pantai. Tempatnya pun jauh dari pemukiman warga sehingga tetap terjaga keasliannya dari tangan-tangan jahil manusia.Terletak di dusun Lenggoksono, desa Tirtoyudo, Dampit, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Jika diukur lamanya perjalanan kira-kira bisa sampai 3 jam dari Kota Malang untuk sampai ketempat wisata eksotik tersebut. Tentunya, dengan rute ke daerah tujuan nan berliku-liku dan penuh tantangan, namun tidak perlu khawatir, begitu sampai di tempat wisata Banyu Anjlok Malang anda akan melupakan semua kesulitan yang kita lalui sebelumnya.
Salah satu tempat wisata pantai di malang selatan ini memang baru terdengar oleh sebagian masyarakat, karena tempat itu memang dikategorikan sebagai tempat wisata baru. Namun tempat wisata Banyu Anjlok perlu dipertimbangkan untuk dikunjungi ketika kita pergi ke pantai selatan Malang. Karena wisata tersebut mempunyai keunikan tersendiri dibanding tempat-tempat wisata lainnya. Salah satunya adalah air terjun menghadap ke arah pantai dan langsung jatuh serta bermuara ke bibir pantai, serta mempunyai ketinggian sekitar 7 meter dari permukaan tanah.
Saat musim hujan, air terjun tersebut mempunyai debet air sangat banyak. Air tersebut jatuh kemudian langsung mengalir menuju pantai. Air di pasir pantai menjadi payau karena percampuran air tawar dan juga air asin dari laut. Sementara diatas air terjun terdapat semacam kolam yang bisa kita gunakan untuk berendam. Air kolam inilah yang nantinya tumpah serta mengalir melewati bebatuan.
Pasir di wisata pantai Banyu Anjlok Malang ini sangat halus dan berwarna coklat serta dikelilingi tebing-tebing bebatuan berwarna kehitam-hitaman. Warna air laut lautnya hampir sama dengan wisata pantai Lenggoksono Malang karena memang tempat wisata tersebut masih dalam satu wilayah jika anda melihatnya dari peta atau google maps. Namun ada beberapa perbedaan pastinya diantaranya adalah warna pasir pantai berwarna lebih kecoklatan sehingga birunya air laut tidak terlalu terlihat, dan yang lebih kelihatan adalah warna coklat pasirnya saja.
Baca Juga :
- Wisata Pantai Goa Cina Malang
- Paket Wisata Malang Batu City Tour 3 hari 2 malam
- Paket Study Tour Malang Kota Batu
- Eco Green Park Batu Malang
- Wisata Pantai Goa Cina Malang
- Paket Wisata Malang Batu City Tour 3 hari 2 malam
- Paket Study Tour Malang Kota Batu
- Eco Green Park Batu Malang
Rute ke Pantai Banyu Anjlok Malang
Seperti sudah dituliskan diatas tadi bahwa untuk sampai ke pantai dengan air terjun nan sangat bagus ini dibutuhkan lama waktu perjalanan sekitar 3 jam dengan kecepatan standar.Rute ke tempat wisata dipenuhi dengan trek berliku-liku serta terdapat belokan tajam juga senantiasa menjadi tantangan dalam perjalanan nantinya. Juga indahnya pemandangan alam pegunungan selalu menghiasi perjalanan anda dengan banyaknya pepohonan tinggi serta anda dapat melihat tingginya gunung Semeru pada waktu di jalan. Asyik, bukan?? ^_^
Jika kita menggunakan GPS dari Android kita bisa mencari lokasi wisata Pantai Lenggoksono agar lebih mudah. Sebelum menuju Pantai Banyu Anjlok Malang, kita akan melewati wisata Pantai Lenggoksono. Di tempat itu, kita diharuskan membeli karcis masuk dan juga biaya parkir kendaraan.
Sebenarnya ada dua rute atau jalur yang bisa kita tempuh dari Pantai Lenggoksono menuju tempat tersebut, pertama melalui jalur laut yaitu menggunakan perahu. Rute ini anda dapat melewati dua buah tempat wisata lain, yaitu Pantai Bolu-bolu dan Kletekan, tempat melakukan penyelaman (di pos tiket para wisatawan bisa menyewa peralatan snorkling).
Jika anda melalui jalur darat, maka rute ini mengharuskan anda mempunyai tenaga ekstra. Karena jalan yang kita lalui akan benar-benar ekstrem. Dan perlu diingat, bahwa untuk rute kedua berikut tidak bisa dilalui dengan menggunakan kendaraan roda empat. Karena jalan tersebut hanyalah sebuah jalan setapak yang hanya bisa dilalui dengan kendaraan roda dua saja. Atau paling parah anda diharuskan trekking :D
Namun, kebanyakan para wisatawan akan memilih jalur yang pertama karena demi keamanan serta kenyamanan. Dan juga, dengan menggunakan alternatif pertama kita bisa merasakan pantai Bolu-bolu dan Kletekan.
Demikian sedikit informasi tentang Wisata Pantai Banyu Anjlok Malang. Semoga bermanfaat bagi anda. Untuk harga serta pemesanan paket wisata Bromo Malang silakan menghubungi kontak kami.